Selasa, 07 Desember 2021

Taruna PKTJ Laksanakan Inspeksi Keselamatan Jalan di Kota Tegal

TEGAL, AJITRIOPAMUNGKAS.blogspot.com Sebanyak 30 (tiga puluh) taruna-taruni Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan (PKTJ) kelas RSTJ B Madya melaksanakan inspeksi keselamatan jalan di beberapa lokasi di Kota Tegal, Selasa (7/12/2021). Survei ini bertujuan untuk mengevaluasi keadaan geometrik jalan, fasilitas jalan, mengidentifikasi defisiensi, menganalisis hazard, serta memberikan rekomendasi untuk meningkatkan keselamatan jalan.

Mereka yang tergabung dalam survei ini dibagi menjadi beberapa kelompok. Setiap kelompok terdiri dari 5 orang yang tersebar di beberapa lokasi di Kota Tegal. Alat survei berupa speedgun, walking measure, roll meter, kamera ponsel, traffic counter, alat tulis serta clipboard.

Dalam melakukan survei inspeksi keselamatan jalan, setiap anggota kelompok harus berjalan bersama dan mencatat setiap defisiensi atau hazard di sisi kanan-kiri jalan dari titik awal sampai titik akhir. Data jumlah kendaraan dihitung dengan menggunakan alat traffic counter, serta speedgun untuk mendapatkan data kecepatan kendaraan untuk setiap lajur jalan.

Selama survei berlangsung, setiap kelompok harus memperhatikan faktor keamanan dan keselamatan di jalan serta tetap mematuhi protokol kesehatan. Setelah semua data telah didapatkan, mereka kembali ke Kampus II PKTJ untuk mengolah data lebih lanjut.

 


Aji Trio Pamungkas

Author & Editor

Policy Analyst at Transportation Policy Agency of Ministry of Transportation