TEGAL,
AJITRIOPAMUNGKAS.blogspot.com - PKTJ Tegal memanggil taruna aktif
domisili Tegal dan sekitarnya untuk pengisi acara Sidang Senat Terbuka Tahun
2021 di Kampus I PKTJ Tegal, Senin (5/9/2021). Sidang Senat Terbuka PKTJ direncanakan berlangsung pada 21 September 2021 di Aula Puspita Kampus I PKTJ Tegal.
Dalam waktu
dekat PKTJ akan melaksanakan sidang senat dan upacara pelantikan perwira
perhubungan bagi taruna tingkat akhir. Mengingat kasus Covid-19 yang belum
mereda, tidak ada pilihan lain selain memanggil taruna tingkat I, II, dan III
untuk mengisi acara tersebut.
Taruna yang
melakukan on campus diprioritaskan yang berdomisili Jawa Tengah atau Tegal dan
sekitarnya. Terdapat 75 taruna yang melakukan on campus dengan rincian: 12
taruna sebagai pedang pora, 15 taruna sebagai paduan suara, 32 taruna sebagai
korsik, 16 taruna sebagai pengisi dan pendukung acara.
Sejumlah
instrumen disiapkan untuk kelancaran acara sidang senat terbuka tahun ini,
termasuk pasukan pedang pora yang menjadi sorotan. Para taruna hanya memiliki
waktu satu minggu untuk mempersiapkan acara ini. Tentu saja ini waktu yang
sangat pendek, mengingat tidak semua taruna yang akan mengisi acara ini bukan ahli
di bidangnya. Diharapkan dengan waktu yang singkat ini, para taruna dapat
memanfaatkan waktu yang ada untuk berlatih secara maksimal.
“Usai acara
sidang senat, belum diketahui secara pasti, apakah 75 taruna ini akan
dipersiapkan untuk upacara pelantikan perwira perhubungan (wisuda) juga atau
tidak,” ucap salah seorang pelatih.
Dokumen tambahan: