TEGAL,
AJITRIOPAMUNGKAS.blogspot.com - Lebih dari 640 taruna PKTJ kembali on
campus untuk melaksanakan perkuliahan tatap muka pasca libur Lebaran 2022,
Minggu (8/5/2022). Taruna muda (267 orang) dan taruna madya prodi D4 TRO (59 orang) akan mengisi Kampus I PKTJ, sedangkan
taruna remaja (236 orang) dan taruna madya prodi D4 RSTJ (86 orang) akan mengisi Kampus II PKTJ.
Keberangkatan semua taruna PKTJ dilakukan pada tanggal yang sama.
Taruna PKTJ
melaksanakan libur Lebaran terhitung mulai 22 April s.d. 7 Mei 2022. Meskipun
demikian, selama libur Lebaran 2022 taruna PKTJ diwajibkan melaksanakan program
mikro magang pada Dinas Perhubungan atau Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD)
daerah tempat tinggal. Kegiatan yang dilakukan selama mikro magang pun beragam,
seperti melakukan mengatur arus lalu lintas, membantu pelayanan posko,
pengamanan, kesehatan, monitoring, mencatat laporan kondisi arus mudik,
mencatat volume lalu lintas, mencatatat peristiwa kecelakaan, atau melakukan
P3M di jalan tol.
Di akhir
program kegiatan mikro magang, taruna diwajibkan juga membuat laporan tertulis
untuk diserahkan kepada dosen pembimbing akademik di kampus. Selain itu, taruna
harus siap-siap menghadapi Ujian Tengah Semester (UTS) Genap Tahun Akademik
2021/2022 dalam waktu dekat.
“Ini tidak
seperti libur, program wajib mikro magang, laporan tertulis, tugas kuliah, dan persiapan
UTS harus dikerjakan dalam waktu dekat,” ucap seseorang yang tak ingin
disebutkan namanya itu.
Belum diketahui
secara pasti apakah on campus kali ini akan ada kebijakan izin pesiar atau
izin bermalam (IB) layaknya kondisi normal atau tidak. Namun, para taruna berharap
jika memang belum ada kebijakan tersebut, setidaknya ada kebijakan lain agar
taruna merasa betah berada di lingkungan kampus.