Senin, 19 November 2018

SMAN 1 Brebes Selenggarakan Try Out UN Berbasis Komputer

SMAN 1 Brebes Selenggarakan Try Out UN Berbasis Komputer

Aji Trio Pamungkas

 

BREBES, AJITRIOPAMUNGKAS.blogspot.comUpaya persiapan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) 2019 mulai dilakukan siswa dari sekarang. Mulai dari pelaksanaan jam pelajaran tambahan, latihan mengerjakan soal-soal, hingga try out berbasis komputer.


Pada hari ini SMAN 1 Brebes menyelenggarakan try out yang diikuti oleh semua siswa kelas XII. Tersedia 4 laboratorium komputer yang siap digunakan untuk tempat ujian. Try out ini berlangsung selama 6 hari, yaitu pada tanggal 19, 21, 22, 23, 26 dan 27 November 2018.


Pelaksanaannya juga dibarengi dengan ujian praktik untuk 3 mata pelajaran, yaitu Pendidikan Agama, Prakarya dan Kewirausahaan, dan Seni Budaya. Menurut siswa, ujian kali ini terasa memberatkan pasalnya usai pelaksanaan try out dilanjutkan dengan Penilaian Akhir Semester (PAS) hingga tanggal 7 Desember 2018. 
Dengan demikian, ujian dilaksanakan selama 3 minggu.




Minggu, 04 November 2018

Partisipasi Enymitu dalam SMANSA Futsal 2018

Partisipasi Enymitu dalam SMANSA Futsal 2018

Aji Trio Pamungkas
BREBES, AJITRIOPAMUNGKAS.blogspot.comSMANSA FUTSAL sudah menjadi kegiatan tahunan dari program kerja OSIS SMAN 1 Brebes sejak tahun 2015. Kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan rasa kekeluargaan antar siswa, meningkatkan semangat berprestasi, menumbuhkan sikap sportivitas, serta dapat meningkatkan kebugaran tubuh. Pada tahun ini, SMANSA FUTSAL dilaksanakan pada hari Sabtu s.d. Minggu, 3 s.d. 4 November 2018 yang bertempat di SS Futsal Brebes. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa SMAN 1 Brebes dari 33 kelas, baik kelas X, XI, maupun XII.

Opening Ceremony SMANSA FUTSAL berlangsung sekitar pukul 08.00 WIB pada Sabtu, 3 November 2018. Pertandingan dilaksanakan di dua lapangan, yaitu lapangan A dan lapangan B, dengan jadwal dan tempat bertanding sudah ditentukan. Kelas XII IPA 7 (Enymitu) mendapat kesempatan bertanding pada pukul 11.00 WIB melawan X IPA 3 di lapangan B. Setiap satu kali pertandingan diberi waktu 30 menit dengan 2 babak.

Setelah dinyatakan menang melawan X IPA 3, Enymitu kembali bertanding pada pukul 14.00 WIB di lapangan B melawan kelas X IPA 2 untuk masuk ke babak berikutnya. Memang, semangat tinggi dan keterampilan yang baik dengan menjunjung sportifitas, Enymitu dapat mengalahkan tim dari kelas X IPA 2 sehingga dapat maju ke babak semifinal. Babak semifinal dilaksanakan keesokan harinya.
Pada kesempatan hari berikutnya, Enymitu kembali bertanding melawan tim dari kelas XI IPA 7. Pertandingan dimulai pukul 09.30 WIB di lapangan B. Suasana semakin memanas ketika sisa waktu hampir habis sementara skor terbanyak berpihak pada lawan. Hingga pukul 10.00 WIB, akhirnya kemenangan diraih tim XI IPA 7. Namun demikian, bukan berarti Enymitu kalah, masih ada kesempatan memperoleh kejuaraan.

Pukul 13.00 WIB Enymitu kembali bertanding untuk memperebutkan juara 3. Kali ini Enymitu melawan tim XII IPA 5. Pertandingan berlangsung di lapangan A selama 30 menit dengan 2 babak. Hingga peluit panjang dibunyikan, kemenangan diraih oleh XII IPA 5 dengan skor 4 - 1. Dengan demikian, Enymitu meraih juara 3.

Juara 1 diraih oleh XII IPA 5, juara 2 diraih oleh XII IPS 1, dan juara 3 diraih oleh XII IPA 7 (Enymitu). Kegiatan SMANSA FUTSAL berakhir dengan Closing Ceremony dengan penyerahan trophy dan uang tunai oleh pembina kepada para tim juara.